Ketua DPD LPM Propinsi Kalbar, Ellysius Aidy Ucapkan Selamat hari pendidikan Nasional, 2-Mei-2023
SUARA SINTANG
Selasa, 02 Mei 2023
Pontianak,Kalbar - ketua DPD Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Propinsi Kalimantan Barat, Ellysius Aidy menyampaikan, apresiasinya, kepada semua pihak yang terlibat dalam bidang pendidikan ,atas segala dedikasi, ikhtiar, kepedulian dan perhatian yang diberikan dalam memajukan pendidikan anak bangsa, hal ini disampaikannya pada senin 2/5/2023.
Peringatan hari Pendidikan Nasional sebagai wujud dalam meningkatkan mutu pendidikan serta fasilitas pendidikan bukan hanya diperingati secara seremonial saja namun lebih dititik beratkan untuk berkomitmen memberikan pelayanan dan fasilitas pendidikan yang lebih baik demikian disampaikan oleh ketua Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Provinsi Kalimantan Barat, Ellysius Aidy yang diminta tanggapannya berkaitan dengan hari Pendidikan Nasional yang jatuh pada tanggal 2 Mei 2023
Dunia pendidikan dari tahun ke tahun terus berbenah diri dalam menyongsong pendidikan yang lebih baik namun tidak dipungkiri juga semakin berkembangnya informasi digitalisasi membuat kita cemas dan was was juga karena banyak juga disalah gunakan sehingga melenceng dari tujuan nya kita sadari bukan sedikit pemerintah pusat mengalokasikan dana pendidikan untuk meningkatkan mutu pendidikan diberbagai daerah dan bukan sedikit pula dikorupsi oleh oknum oknum yang tidak bertanggung jawab sehingga menghambat proses dunia pendidikan ini salah satu juga yang menjadi kendala terang Ellysius Aidy,
belum lagi penempatan tenaga tenaga pendidik yang tidak merata sehingga menjadi kendala juga ditambah lagi ada bangunan sekolah yang kurang memadai sehingga diperlukan peran kita untuk terus mendukung program program di dunia pendidikan yang perlu kita sadari juga kesejahteraan guru juga harus menjadi perhatian dari pemerintah apa lagi guru guru yang ada di pedalaman dikawasan perbatasan dan terpencil namun semangat Juang mereka tidak diragukan lagi dalam memajukan dunia pendidikan ini yang juga harus menjadi perhatian khusus oleh pemerintah, jelas Ellysius Aidy.
Ada banyak di pedalaman yang jauh dari pusat kota kabupaten kita melihat Guru guru yang harus pulang dan pergi ke sekolah ketempat mengajar harus bermandi keringat dan lumpur atau debu jalanan, dimana sampai sekarang masih banyak infrastruktur jalan yang belum layak dikatakan jalan pungkas Ellysius Aidy. (sg)