Kategori

Relawan Kamang Bagikan Ratusan Masker, Ini Harapan Antonius Sante

Sekadau - Keluarga besar Relawan Kamang membagi-bagikan 600 lembar masker di Kecamatan Sekadau Hulu (Rawak). Hal itu merupakan upaya mereka untuk melakukan pencegahan penyebaran virus corona atau Covid-19.

Adapun jalur tempat pembagian masker terbagi tiga titik yakni : Jalan Simpang Kiatak, Jalan Sulang Betung dan Jalan Simpang Selintah.
Ketua Tim Relawan Kamang, Yohanes Anes menjelaskan, pembagian masker  itu berasal dari para donatur dan juga penggalangan dana (donasi) dari masing-masing anggotanya.

“Semua masker yang terkumpul tersebut dibagi-bagikan secara gratis kepada masyarakat Kecamatan Sekadau Hulu,  khususnya untuk masyarakat yang melintas ,” ujarnya minggu (26/4) siang.

Dijelaskannya, pembagian masker  tersebut lebih difokuskan untuk masyarakat  yang keseharian kegiatannya selalu berinteraksi dengan orang lain dan orang banyak.
Perlu diketahui, Yohanes Anes memberikan keterangan tersebut didampingi wakil Ketua relawan kamang Antonius Sante dan juga seluruh relawan kamang, Anes mengakui pihaknya sangatlah berantusias karena yang mereka lakukan mendapat dukungan dari Pemerintah Daerah (Pemda). 
“Harapan kami keluarga besar Relawan Kamang kepada masyarakat, marilah sama-sama kita menjaga kebersihan, mencuci tangan dengan sabun, gunakan masker saat keluar  rumah,” pintanya.

Ia pun berharap agar masker yang diberikan oleh keluarga Besar Relawan Kamang  diterima dan dapat bermanfaat bagi Kesehatan masyarakat.

"Semoga Kabupaten Sekadau tercinta terbebas dari wabah virus Corona (Covid-19)," pungkas Anes.

Antonius Sante Selaku Wakil ketua tim Relawan Kamang, mengatakan bahwa pembagian masker ini tidak ada kaitannya dengan politik, ini murni atas dasar membantu pemerintah dalam menjaga kesehatan masyarakat dan mencegah penularan Virus Covid-19.

Ia juga berharap kepada pihak-pihak swasta seperti perusahaan kelapa sawit (PKS) dan perusahaan swasta lainnya agar bekerjasama dengan Pemerintah Daerah, tidak hanya dalam membantu membantu memutuskan mata rantai penyebaran Virus Corona ia juga berharap agar pihak perusahaan membantu masyarakat dalam hal ekonomi.

" kami Selaku Wakil Ketua Relawan Kamang berharaf agar perusahaan kelapa sawit bisa mengalihkan program CSR dengan membagikan sembako dan sebagainya kepada masyarakat, karena diketahui keadaan saat sekarang ini perekonomi masyarakat sangat terpuruk akibat dampak dari pada Virus ini, " tuturnya singkat.(Didi)

Previous
« Prev Post