Halaman


Kategori

DANREM 121/ABW BUKA PUASA BERSAMA KELUARGA BESAR KODIM 1204/SGU


Sanggau, Danrem 121/Abw Brigjen TNI Luqman Arief, M.I.P., Buka Puasa Bersama dengan Keluarga Besar Kodim 1204/Sgu, bertempat di Ruang VIP Kodim 1204/Sgu, Sanggau, Kalimantan Barat, Senin (8/4/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut Para Kasi Korem 121/Abw, Dandim 1204/Sgu, para Pasi Kodim 1204/Sgu serta para Danramil jajaran Kodim 1204/Sgu.


Danrem 121/Abw Brigjen TNI Luqman Arief, M.I.P., pada kesempatan ini menyampaikan "Terima kasih kepada Komandan Kodim dan Anggota Kodim 1204/Sgu atas kesetiaan dan pengabdian yang tulus selama berdinas di jajaran Korem 121/Abw.

Juga, terima kasih kepada para Danramil dan anggota yang turut hadir dalam kegiatan buka puasa bersama, kegiatan seperti ini memperkuat silaturahmi antar umat beragama, " ungkap Danrem 

Danrem juga menyampaikan Puasa bukan sekedar menahan lapar dan haus, tapi juga menahan godaan dosa. Kami hadir di sini untuk mempererat hubungan dengan Anggota Kodim 1204/Sgu dalam menjalankan ibadah puasa.

Sumber dan Rilis Penrem 121/Abw.

Previous
« Prev Post