Halaman


Kategori

DANREM 121/ABW KUNJUNGI KODIM 1206/PSB


Kapuas Hulu - Danrem 121/Abw Brigjen TNI Luqman Arief, S.I.P., didampingi Kasi ops Kasrem 121/Abw Kolonel Inf Fransisco, S.E., M.I.Kom., Kasiintel Kasrem 121/Abw Kolonel Inf Jhonson Mangasitua Sitorus, Kasiren Korem 121/Abw Letkol Arm Sudharmanto, S.Sos., melaksanakan kunjungan kerja ke Makodim 1206/Psb, Putussibau, Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Sabtu (23/09/2023). 

Kedatangan Danrem 121/Abw Brigjen TNI Luqman Arief, S.I.P., beserta Ketua Persit KCK Koorcab Rem 121 PD XII Tanjungpura Ny. Mia Luqman Arief, disambut langsung oleh Dandim 1206/Psb Letkol Inf Sri Widodo beserta Ketua Persit KCK Cabang L Kodim 1206/Psb Ny. Dewi Sri Widodo, Kasdim 1206/Psb dan seluruh Prajurit dan Persit Kodim 1206/Psb.

Selain itu kedatangan orang nomor satu di jajaran Korem 121/Abw ini juga disambut dengan tarian adat Dayak dan Melayu Kapuas Hulu yang merupakan tarian penjemput para pejabat.

Kunjungan kerja Danrem 121/Abw tersebut merupakan kunjungan yang pertama sebagai Danrem 121/Abw yang baru dalam rangka perkenalan diri kepada seluruh Prajurit, Persit, dan PNS Kodim 1206/Psb yang merupakan salah satu satuan jajaran Korem 121/Abw.

Danrem 121/Abw Brigjen TNI Luqman Arief, S.I.P., pada kesempatan ini juga memberikan pengarahannya kepada prajurit, PNS dan Persit Kodim 1206/Psb menyampaikan bahwa, sebagai prajurit TNI harus mempunyai jati diri sebagai tentara rakyat, tentara pejuang dan tentara profesional serta tentara nasional yang mengetahui kesulitan rakyat di sekelilingnya dan wajib membantu masyarakat di sekitarnya.


"Fungsi utama TNI AD adalah tempur dan pembinaan teritorial, setiap prajurit TNI AD wajib memegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI yang intinya mempelopori usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya," terang Danrem.

"Maka dari itu Babinsa harus cerdas, pintar, kreatif banyak ide, inovatif dan tahu teknologi yang berkembang sehingga tidak ketinggalan informasi yang beredar di media sosial serta selalu bisa menciptakan hal yang baru agar bisa bermanfaat bagi masyakarat di sekitarnya," jelas Danrem.(*) 

Previous
« Prev Post