Sintang,Kalbar - Kapolres Sintang AKBP Tommy Ferdian, S.I.K. M.Sc (ENG) bersama Pejabat utama dan personil Polres Sintang memberikan kejutan berupa nasi tumpeng kepada Kodim 1205 Sintang sebagai ucapan HUT TNI ke-77 tahun 2022.
Rabu, 5 Oktober 2022 pukul 09.00 Wib rombongan Kapolres Sintang begitu tiba di halaman Kodim 1205 Sintang disambut langsung oleh Komandan Kodim 1205/Sintang, Letkol Inf Kukuh Suharwiyono B.S.,MITM.,M.Si, PJU Kodim dan anggota Kodim sambil menyerahkan nasi tumpeng kepada Dandim 1205/Sintang.
Kapolres Sintang AKBP Tommy Ferdian, S.I.K. M.Sc (ENG), mengatakan, “ Polres Sintang beserta staf mengucapkan Selamat HUT TNI Ke-77 tahun 2022, semoga TNI semakin dicintai oleh masyarakat dan TNI – Polri menjadi lebih solid dalam pelaksanaan tugas dilapangan, "ucapnya.
Dandim 1205/Sintang, Letkol Inf Kukuh Suharwiyono B.S.,MITM.,M.Si juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi - tingginya kepada rekan - rekan Polres Sintang yang telah memberikan atensi, semoga kedepan TNI dan Polri semakin kompak dalam menjaga kemanan di wilkayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Sumber berita : Humas Polres Sintang.
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »