Halaman


Kategori

FSKN RANGKUL POLRES SINTANG, SALURKAN BANSOS PADA MASYARAKAT TERDAMPAK


Sintang - Polres Sintang bekerjasama dengan FSKN (Forum Silahturahmi Keraton Nusantara) melaksanakan penyaluran bantuan sosial kepada masyarakat terdampak musibah banjir di Kabupaten Sintang, Selasa (30/11).

Seperti yang diketahui, musibah banjir yang melanda Kabupaten Sintang kurang lebih selama satu bulan dimana dari hasil pantauan hingga kini, di beberapa Kecamatan masih ada wilayah-wilayah yang terendam banjir.

Akibat dari musibah tersebut, ribuan masyarakat Kabupaten Sintang yang terdampak terutama salah satunya yaitu aktifitas perekonomian yang sempat terhenti beberapa pekan dikarenakan lumpuhnya akses jalan di beberapa titik mulai dari Kota Sintang sendiri hingga di Kecamatan-Kecamatan.

Guna membantu masyarakat terdampak tersebut, Polri dalam hal ini Polres Sintang bersama dengan FSKN beinisiatif untuk melaksanakan penyaluran bantuan sosial kepada warga.

Paketan sembako tersebut secara simbolis diserahkan oleh Koordinator Forum Silaturahmi Kesultanan Nusantara kepada Sultan Sintang Pangeran Raden Barry Danu Brata Perdana.

Adapun untuk pendistribusian bantuan sosial kepada masyarakat, Kapolres Sintang AKBP Ventie Bernard Musak, S.I.K, S.H, M.I.K . Melalui Kasat Binmas Polres Sintang Iptu Warsono turut serta membantu langsung proses Pendisistribusian paketan sembako tersebut.

Sumber berita : Humas Polres Sintang

Previous
« Prev Post