Ciptakan Situasi Kec. Kumai yang Aman dan Kondusif, TNI - Polri lakukan Patroli Skala Besar
SUARA SINTANG
Kamis, 13 Mei 2021
Kumai - Polres Kobar – Demi menciptakan rasa aman diwilayah hukum Polsek Kumai jajaran Polres Kobar pada saat Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1442 H Tahun 2021. Rabu malam pukul 19.30 WIB Pasukan TNI dan Polri yang terdiri dari anggota Polsek Kumai, Koramil 1014.02 Kumai, serta Trantib Kec. Kunai melaksanakan Patroli Skala Besar. Rabu (12/5/2021) malam
Tim Patroli Gabungan Skala Besar yang dipimpin langsung Kapolsek Kumai berpatroli dengan sasaran Obyek - obyek vital dan Tempat Keramaian yang ada di Jl. Bendahara- Jl. Pemudah - Jl. P. Utar - JL. Bahari - Bundaran Orang Hutan.
Kapolres Kobar Akbp Devy Firmansyah melalui Kapolsek IPDA Rahis Fadhlillah, S.T.r.K. Kumai mengatakan " Patroli Gabungan Skala Besar ini dilaksanakan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat Kec. Kumai dalam rangka perayaan Hari Raya Idul Fitri 1442 H Tahun 2021 ,"
"Patroli Skala besar ini juga mengisyaratkan bahwa selama ini Sinergitas antara TNI dan Polri serta Pemerintah Daerah sangat kuat sehingga tidak ada tempat bagi pelaku kejahatan termasuk pelaku yang mencoba merusak tatanan kehidupan negara republik indonesia (NKRI) khususnya Kabupaten Kotawaringin Barat," pungkasnya. (JS)