Kapuas Hulu - Danrem 121/Abw Brigjen TNI Ronny S.A.P pimpin langsung pembukaan Program TMMD ke-110 tahun 2021yang bertempat di Aula Makodim 1206/Psb Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu. Selasa(2/3/2021).
Pembukaan ini sekaligus menandai dimulainya Program TMMD ke-110 yang dilaksanakan serentak di 3 kabupaten di wilayah jajaran Korem 121/Abw yaitu 2 TMMD reguler tepatnya di kab. Landak dan Kapuas Hulu dan TMMD imbangan yaitu di wilayah kab. Sanggau. Pembukaan tetap dilaksanakan sesuai protokol kesehatan.
TMMD yang diprogramkan 3 kali di tahun 2021 ini adalah wujud pengabdian TNI bersama Kementerian dan Lembaga Negara lainnya, untuk membantu akselerasi pembangunan di daerah demi tercapainya kesejahteraan rakyat, memelihara dan meningkatkan kemanunggalan TNI dan Rakyat dalam rangka menyiapkan RAK Juang yang tangguh di wilayah NKRI dan khususnya di wilayah Kalbar," tutur Danrem
Sejalan dengan Tema TMMD kali ini, ' TMMD WUJUD SINERGI MEMBANGUN NEGERI”. Saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama bekerja membangun daerah, guna mengatasi berbagai masalah dan tantangan di bidang teknologi, ekonomi dan sosial budaya. Untuk itulah selama TMMD ini para prajurit TNI hadir ditengah-tengah rakyat, menyebarkan semangat gotong-royong dan energi positif untuk maju mencapai keunggulan. Kegiatan TMMD ke-110 di jajaran Korem 121/ Abw pada tahun 2021 diselenggarakan selama satu bulan mulai tanggal 2 Maret s.d. 31 Maret tahun 2021. Sasaran kegiatan yang dilaksanakan berupa sasaran fisik yaitu pembuatan sarana dan prasarana serta fasilitas umum masyarakat, Kemudian sasaran non fisik berupa penyuluhan wawasan kebangsaan, Kamtibmas, pertanian, bahaya Narkoba dan penyuluhan tentang pencegahaan dan penanganan Karhutla serta sosialisasi Prokes dalam rangka mendukung program pemerintah dalam memutus penyebaran Covid 19 dan sosialisasi pencegahan Stunting", ujar Brigjen TNI Ronny
Selanjutnya, saya selaku penanggungjawab keberhasilan pelaksanaan (PKP) TMMD ke- 110 di wilayah Kalimantan Barat menyampaikan penekanan kepada para Dansatgas TMMD agar dapat menjaga kualitas hasil pekerjaan sasaran fisik sehingga dapat digunakan masyarkat dalam jangka waktu yang lama dan sesuai target waktu yang telah ditentukan.
Saya berharap kepada Pemda, masyarakat dan instansi terkait yang terlibat dalam pelaksanaan TMMD ke- 110 ini tetap menjaga kekompakan dan kemanunggalan, sehingga program dan sasaran TMMD ke- 110 TA. 2021 yang sudah ditentukan dapat dicapai dengan baik sesuai waktu yang sudah dialokasikan dan betul-betul bermanfaat bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat dalam rangka mewujudkan ketahanan nasional.
Diakhir kegiatan Danrem 121/Abw menyempatkan diri untuk berfoto bersama para pejabat-pejabat Forkopimda Kabupaten Kapuas Hulu.
Turuh ikut hadir dalam pembukaan program TMMD yaitu Bupati Kapuas Hulu, Dandim 1206/Psb, Kapolres Kapuas Hulu, Kajari Kapuas Hulu.
Sumber : Penrem 121/Abw
Publis : L.Sugiarto
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »