Kategori

POLSEK SUNGAI TEBELIAN AJAK WARGA LAKUKAN 3M, TERAPKAN PROKES


 Sungai Tebelian – Kepolisian Sektor (Polsek) Sungai Tebelian menggelar kegiatan patroli Dialogis ke warung kopi  di wilayah desa Sungai Ukoi kecamatan Sungai Tebelian Kab Sintang . 

Di lokasi itu, polisi berinteraksi dengan para pengunjung warung Kopi dan karyawan untuk memberikan pesan kamtibmas dan imbauan cegah Covid-19. Sabtu  ( 6 / 2 ).

 “Kegiatan patroli dialogis hari ini langsung menyentuh pertokoan maupun tempat lain yang ada diwilayah Kecamatan Sungai Tebelian ,” kata Brigadir Aryo Krisnanto  yang sedang melaksanakan patroi,

Selain itu, polisi juga berkeliling ke daerah-daerah rawan gangguan keamanan seperti kawasan terminal dan perbankan. “Kita fokuskan ke tempat-tempat sarana publik, serta daerah-daerah rawan gangguan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) seperti pertokoan dekat pasar Sungai Tebelian ,” ujar Brigadir Aryo Krisnanto 

 “patroli yang diselingi dialog dengan warga ini bertujuan untuk melakukan komunikasi, mendengarkan masukan seputar kamtibmas dan juga petugas menyampaikan pesan Kamtibmas”sambung Aryo 

Sementara itu Kapolsek Sungai Tebelian Ipda J.Effendhy Kusuma S.A.P saat dikonfirmasi menjelaskan“Dengan dialogis bersama warga selain untuk memberikan dan menyampaikan pesan pesan Kamtibmas kegiatan tersebut juga untuk meningkatkan kemitraan, meraih trust building, dan ditengah pandemi mengimbau patuhi prokes, sebagaimana yang tercantum dalam inpres nomor 6 tentang penegakan hukum protokol kesehatan, ” tegas Kapolsek.

Sumber Humas Polsek Sungai Tebelian Jajaran Polres Sintang

Previous
« Prev Post