Sekadau-Polsek Sekadau Hilir melaksanakan pengamanan dalam pertandingan sepakbola di lapangan EJ. Lantu, Minggu (30/8) pukul 16.00 WIB.
Laga eksibisi yang mempertemukan Sekadau Legend melawan Menterap Legend tersebut turut disaksikan oleh penonton dan suporter ke dua tim.
Kapolsek Sekadau Hilir IPTU Agus Junaidi, menyatakan pengamanan dilakukan untuk menjaga kondusifitas selama pertandingan berlangsung, mencegah adanya gangguan kamtibmas.
"Meski hanya partai eksibisi, pengamanan tetap dilakukan untuk mendukung sitkamtibmas kondusif, sejak wasit membunyikan peluit tanda dimulainya pertandingan," ungkap Kapolsek.
Kepada panitia pertandingan, lanjutnya, juga disampaikan agar protokol kesehatan tetap berlaku pada laga tersebut, mencegah serta meminimalisir penyebaran Covid-19 di lokasi tersebut.
Dengan demikian, tujuan yang ingin dicapai dalam pengamanan ini dapat terwujud, yakni iklim pertandingan yang kondusif serta upaya mendisiplinkan protokol kesehatan kepada masyarakat," pungkas Kapolsek.
Penulis: Meri/hms
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »