Kategori

SERBUAN VAKSINASI, SATGAS SEPAUK DUDUKI TIGA LOKASI


Sintang -  Satgas vaksin kecamatan Sepauk lakukan vaksinasi serentak di tiga lokasi, yaitu di SMK Negeri 1 Sepauk, SMP Negeri 02 Sepauk dan Puskesmas Sepauk. Selasa (14/12/2021).

Strategi vaksinasi keliling ke desa-desa dan sekolah ini dimaksudkan untuk meningkatkan jumlah masyarakat yang tersentuh vaksin baik dosis pertama maupun dosis kedua dengan mempertimbangkan kondisi geografis kecamatan Sepauk yang sebagian besar desa-desanya berada jauh dari pusat ibukota kecamatan sehingga akan kesulitan mendapatkan vaksin apabila vaksinasi hanya dilaksanakan di ibukota kecamatan. 

Hasilnya, sebanyak 491 orang warga dan pelajar tervaksin pada vaksinasi serentak ini. 

Diharapkan dengan semakin banyaknya warga yang mengikuti vaksinasi akan terbentuk kekebalan tubuh masyarakat (herd immunity) terhadap paparan virus Covid-19.  

Kapolres Sintang Akbp Ventie Bernard Musak  S. I. K.,  S. H., M. I. K.  Melalui Kapolsek Sepauk Ipda Heru Woldy, S.H*. secara khusus proaktif mendorong pelaksanaan vaksinasi ini dengan menggandeng Puskesmas Sepauk dan Koramil Sepauk untuk meningkatkan jumlah partisipasi masyarakat sebelum akhir tahun. 

"Kita berharap sebelum berakhirnya tahun 2021, masyarakat yang telah tervaksin dapat mencapai 70 %. Untuk itu kami dari Satgas Vaksin Sepauk akan terus proaktif melaksanakan vaksinasi hingga ke desa-desa demi percepatan penuntasan Pandemi Covid-19" terang Ipda Heru Woldy.

Sumber berita : Humas Polres Sintang.

Previous
« Prev Post