Kategori

Babinsa Koramil 1204-20 Jangkang, Bersama Organisasi Pemerintah Daerah Melaksanakan Kerja Bakti


 Sanggau - Kerja bakti dan gotong royong merupakan cermin masyarakat Indonesia sebagai wujud kebersamaan dalam kehidupan sehari-hari.

Hal itu dibuktikan Babinsa Koramil 1204 -20/Jangkang  Serda Rustam bersama Organisasi Pemerintah Daerah(OPD)Kecamatan melaksanakan kerja bakti dalam rangka Jangkang Bersinar , kegiatan di laksanakan di pasar balai sebut desa Balai sebut kec.jangkang. 

Selaku Babinsa, saya memang memiliki tugas untuk manunggal, membaur dan menyatu dengan masyarakat dan Organisasi Pemerintah Daerah (OPD),salah satunya dengan kegiatan kerja bakti seperti ini,” ungkap Babinsa.

Ia juga mengatakan,bahwa kegiatan ini juga sebagai salah satu cara Babinsa membangun kebersamaan dengan masyarakat dan Organisasi Pemerintah Daerah (OPD)

“Hubungan baik dengan masyarakat dan Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) harus terus dipupuk, hal ini sekaligus menumbuhkan dan meningkatkan semangat gotong-royong sebagai upaya bersama menciptakan Jangkang Bersinar,"pungkasnya.
 Sumber berita : Penrem 121/Abw.

Previous
« Prev Post