Kategori

Forkopimka Tinjau Pendistribusian Logistik Dari PPS ke PPK Belitang

Sekadau,  - Bertempat di GPU (Gedung Pertemuan Umum) Kecamatan Belitang telah dilakukan peninjauan pendistribusian logistik dari setiap PPS menuju PPK Belitang pada hari Kamis (18/4/2019).

Dalam peninjauan tersebut turut hadir Camat Belitang Saut Parulian, Sekcam Jaluk, Kapolsek Belitang Ipda Agus Junaidi untuk memastikan keamanan selama proses distribusi logistik pemilu ke GPU Kecamatan Belitang.

Proses pemilihan telah dilaksanakan pada hari Rabu 17 April 2019 secara serentak di setiap TPS yang ada di Kecamatan Belitang dan berjalan aman, lancar, kondusif, kemudian dilanjutkan dengan penghitungan suara oleh petugas KPPS.

Ada beberapa TPS yang sudah selesai melakukan penghitungan suara kemudian menyerahkan logistik pemilu dan berita acara hasil penghitungan suara ke PPS untuk dikompulir selanjutnya didistribusikan menuju PPK Belitang.

Menindaklanjuti hal tersebut Kapolsek Belitang Ipda Agus Junaidi turun ke GPU Kecamatan Belitang untuk memonitor pendistribusian logistik pemilu dari setiap PPS yang ada di Kecamatan Belitang.

Kapolsek Belitang juga menjelaskan personelnya telah diploting disetiap TPS untuk memberikan pengamanan dan pengawalan seluruh tahapan pemilu 2019 agar berjalan aman, kondusif sesuai harapan bersama.

"Semoga pendistribusian logistik pemilu beserta Berita acara hasil penghitungan suara berjalan lancar tanpa adanya kendala dan selalu jaga koordinasi antara TNI-Polri dengan pihak penyelenggara pemilu," harapnya. ( Didi )

Previous
« Prev Post